Semarak Milad 107 ‘Aisyiyah: Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat di Griya Lansia Halimah
Bantul, 8 Juni 2024 – Dalam rangka Semarak Milad ‘Aisyiyah ke-107, Majelis Kesejahteraan Sosial (MKS) Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Bantul menggelar kegiatan bertajuk “Pengobatan, Senam Sehat, dan Sosialisasi Pola Hidup Bersih & Sehat Bagi Lansia”. Acara yang berlangsung di Griya Lansia (GL) Halimah MKS PDA Bantul ini dihadiri oleh 60 anggota GL Halimah.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan peran GL Halimah dalam mendukung kesehatan lansia melalui berbagai aktivitas yang bermanfaat. Sri Purwati Rahayuningsih, S.Ag selaku penanggung jawab kegiatan menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara ini dengan sukses.
“Alhamdulillah, kegiatan Semarak Milad 107 MKS PDA Bantul berjalan lancar dan sukses atas kerja sama yang baik serta dukungan dari PDA Bantul, Tim Kesehatan RSU PKU Muhammadiyah Bantul, anggota MKS, dan anggota GL Halimah. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi anggota GL Halimah, keluarga, serta masyarakat luas,” ujarnya.
Acara dimulai dengan pemeriksaan kesehatan yang mencakup pengukuran berat badan, tekanan darah, serta cek gula darah. Pemeriksaan dilakukan oleh dokter dan tenaga medis dari RSU PKU Muhammadiyah Bantul, diikuti dengan pemberian obat bagi lansia yang membutuhkan. Setelah itu, peserta diajak untuk melakukan senam keseimbangan guna menjaga kebugaran tubuh.
Setelah sesi kesehatan, acara seremonial dimulai dengan pembukaan oleh MC, Ibu Ani Dwi Astuti. Dilanjutkan dengan pengumandangan Mars ‘Aisyiyah dan Mars Lansia yang dipimpin oleh Dirigen Ibu Martini. Kegiatan semakin syahdu dengan sesi tadarus Al-Qur’an dari surat Ali Imran ayat 56-57 yang dipimpin oleh Ibu Hj. Sukapdal S.
Puncak acara adalah sosialisasi “Hidup Bersih & Sehat Bagi Lansia” yang disampaikan oleh dr. Zunairi dari RSU PKU Muhammadiyah Bantul. Sesi ini memberikan wawasan penting mengenai pentingnya menjaga kesehatan di usia lanjut, serta langkah-langkah preventif terhadap berbagai penyakit. Sesi ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana peserta berkesempatan untuk berkonsultasi langsung dengan dokter mengenai masalah kesehatan mereka.
Setelah sosialisasi, acara dilanjutkan dengan sesi informasi dari panitia, kemudian ditutup dengan makan siang bersama. Peserta juga melaksanakan salat Dzuhur berjamaah sebagai penutup kegiatan.
Para peserta menyambut acara ini dengan penuh antusias dan memberikan kesan positif terhadap pelaksanaan kegiatan. “Alhamdulillah, kegiatan GL Halimah sangat bermanfaat, terutama bagi kami para lansia. Selain mendapatkan pembinaan rohani melalui tadarus, tafsir, dan materi keagamaan, kami juga bisa menjaga kesehatan melalui senam dan pemeriksaan kesehatan. Yang lebih penting, kami merasa bahagia bisa berkumpul dan berbagi kebersamaan dengan sesama lansia,” ujar salah satu peserta.
Majelis Kesejahteraan Sosial PDA Bantul berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi lansia dalam menjaga kesehatan, kebersamaan, serta semangat beribadah. “Selamat kepada MKS PDA Bantul yang telah berhasil mewujudkan program kerja yang bermanfaat dan berkemajuan. Semoga menjadi ladang ibadah bagi ibu-ibu MKS PDA Bantul. Barakallah!” tutup salah satu peserta dengan penuh harapan.